Senin, 05 Maret 2012

Hanafing Cemaskan Faktor Non Teknis

YOGYA - Pelatih PSIM, Hanafing, menuturkan secara teknis tak ada yang perlu dikhawatirkan dari Persitema Temanggung yang akan dihadapi tim besutannya, Selasa (6/3/2012) besok. Menurutnya, jika dilihat dari sisi materi pemain serta permainan, PSIM diatas kertas tak akan menemui hambatan berarti untuk mencuri kemenangan.

Namun, ia justru mencemaskan sejumlah faktor non teknis yang dinilai dapat menyulitkan anak asuhnya. Hanafing mengatakan beberapa faktor teknis tersebut antara lain dari sisi penonton, kondisi lapangan hingga sang pengadil pertandingan.

"Jarak antara penonton dengan lapangan terlalu dekat di stadion milik Persitema, provokasi penonton ini bisa saja menjadi kendala bagi pemain," katanya.

Selain itu, ia juga menyoroti kondisi lapangan Stadion Bhumi Phala yang terbilang kurang baik. Berdasarkan pengamatannya, permukaan lapangan tersebut kurang rata dan berpotensi menjadi kendala tersendiri bagi pemain untuk mengembangkan permainan.

Faktor lainnya adalah kinerja wasit yang dikhawatirkan menghambat ambisinya untuk mencuri poin di kandang Persitema. Menurut Hanafing, kepemimpinan wasit saat Persitema melawan Persebaya dinilai kurang fair dan cenderung menguntungkan pihak tuan rumah.

"Bukan tidak mungkin hal itu bisa terjadi lagi saat kami melawan Persitema Selasa mendatang, ini juga jadi perhatian saya," imbuh pelatih berlisensi A AFC tersebut.

Sumber : Lihat Disini

Tidak ada komentar:

Posting Komentar