Selasa, 07 Februari 2012

Hanafing Padukan Kancil dan Adelmund


JOGJA—Penampilan apik Eko Kancil Budi S sepanjang babak kedua saat PSIM menjamu PS Bengkulu, Minggu (5/2) sore, membuat pelatih PSIM, Hanafing berpikir ulang untuk menempatkan pemain gaek itu di bangku cadangan.
Pelatih berlisensi A AFC itu, bahkan merencanakan kembali memasukkan pemilik nomor 16 itu sebagai starter dan ditandemkan dengan Kristian Adelmund saat Laskar Mataram menjamu Persitara Jakarta Utara, di Stadion Mandala Krida, Kota Jogja, Sabtu (11/2) mendatang.
“Lawan Persitara, saya akan coba tandemkan dia di tengah bersama dengan Kristian. Saya lihat kemarin penampilan Eko bagus, dia yang atur alur serangan dan pertahanan. Dia juga tahu kapan harus memainkan bola. Tinggal nanti siapa yang akan saya posisikan untuk lebih banyak bertahan dan siapa yang akan membantu penyerangan,” kata pelatih PSIM, Hanafing, kepada Harian Jogja, di sela-sela recovery training di Lapangan UNY, Senin (6/2).
Pemasangan dua gelandang bertahan sebagai jangkar di lini tengah sendiri disadari betul pelatih berlisensi A AFC itu. Untuk itu, Hanafing tidak akan memaksakan kepada anak asuhnya memainkan pola 4-4-2. Sebagai gantinya pola 4-3-2-1 akan dimaksimalkan. Nantinya Linkers dipastikan bakal dipasang sebagai striker tunggal di depan.
Pola ini sediri sempat diterapkan kala gelaran Mataram Cup, Desember 2011 lalu. Saat itu, kekuatan PSIM berkurang karena striker andalannya, Linkers absen.
“Nanti akan coba maksimalkan sisa waktu yang ada. Selain pola tersebut, saya juga akan rotasi pemain. Saya akan kembali kolaborasikan pemain muda dengan pemain senior saat lawan Persitara,” sambung Hanafing.
Di sisi lain, mantan pemain Niac Mitra Surabaya itu mengaku terus akan mengasah basic skill yang dimiliki pemain muda. Dari hasil evaluasi yang dilakukan selama lima kali laga, secara permainan sebenarnya Laskar Mataram tidak mengalami permasalahan yang berarti. Hanya saja, masalah support passing dan juga basic skill pemain masih perlu pembenahan.
“Masalah basic ini masih jadi kendala. Memang butuh waktu ini yang harus terus saya lakukan,” pungkasnya.
Sumber : Lihat Disini

Tidak ada komentar:

Posting Komentar