Selasa, 15 November 2011

PSIM Tetap Ingin Pindah Grup

Yogya - Dengan alasan biaya, PSIM tetap berkeinginan untuk pindah dari Grup III dalam ajang Kompetisi Divisi Utama 2011/2012 versi Liga Prima Indonesia Sportindo (LPIS).

Sesuai dengan hasil grouping, PSIM ditetapkan bakal bermain di Grup III bersama dengan sejumlah tim dari Jawa Timur. Namun, dengan mempertimbangkan pembengkakan anggaran, manajemen Laskar Mataram masih menaruh harapan keputusan itu bisa direvisi.

Rencananya, keinginan pindah grup bakal diusung dalam pertemuan finalisasi grup dan kepesertaan klub Divisi Utama yang digelar di Jakarta, hari ini dan besok.

"Kami masih berharap agar bisa bermain di Grup III bersama dengan sejumlah tim Jawa Tengah. Meski pelatih memang tidak mempermasalahkan berada di Grup III, namun dari sisi anggaran kami melihat lebih efisien di Grup II. Dan inilah yang bakal kami bawa dalam pertemuan di Jakarta tanggal 15 November nanti," kata direktur PT PSIM, Yoyok Setyawan kepada Harian Jogja Express, Senin (14/11).

Mantan GM PSIM 2005 itu mengungkapkan untuk mampu merealisasikan keinginan tersebut dirinya memastikan bakal hadir dalam pertemuan tersebut. Selain bakal menetapkan beberapa tim yang jelas menjadi peserta kompetisi kasta kedua di Tanah Air itu, perubahan grup juga masih memungkinkan.

"Sampai sekarang kan juga belum jelas berapa yang mendaftar. Dan kami akan nego, kalau bisa kami bertukar tempat dengan Persis Solo. Secara geografis, Persis lebih dekat dengan tim yang berada di Grup III," terang Yoyok.

Yoyok menuturkan jika nanti PSIM berada di Grup II, dipastikan selama melakoni kompetisi akan lebih efisien, apalagi nantinya manajemen akan memaksimalkan jalur darat. Untuk perjalanan ke PPSM Sakti Magelang, Persip Pekalongan, PSCS Cilacap, PSIR Rembang, PSIS Semarang, Persitema Temanggung, Persiku Kudus dan PSS Sleman besaran anggaran PSIM tidak akan terlalu terkuras.

PSIM hanya mengeluarkan anggaran cukup besar ketika melakukan laga melawan Persikabo Bogor, Persikota Tangerang dan Persikab Kabupaten Bandung.

"Dibandingkan tur ke Jawa Timur, tentu lebih hemat jika berada di Grup II," ucap Yoyok.


Sumber : Lihat Disini

Tidak ada komentar:

Posting Komentar