Suasana Wisma PSIM tanpa aliran listrik beberapa waktu lalu |
JOGJA—Tak banyak yang bisa dilakukan Direktur PT PSIM, Yoyok Setyawan agar listrik Wisma PSIM tidak dibongkar PLN. Ia mengaku hanya bisa menunggu tindak lanjut dari Walikota Jogja setelah pihaknya melayangkan surat permohonan bantuan beberapaa waktu lalu.
Yoyok mengaku belum mendapatkan kepastian dari Walikota Jogja, Haryadi Suyuti yang juga Ketua Umum PSIM. Haryadi saat ini sedang berada di Jakarta untuk menerima penghargaan Adipura Kota Jogja.
“Mudah-mudahan tidak sampai seperti itu (dibongkar). Kami kan sudah berusaha, minta bantuan ke Pengprov sudah, Walikota pun sudah. Apalagi? Ya manajemen menunggu saja,” kata Yoyok, Selasa(5/6).
Menurut dia, Haryadi sudah berjanji untuk membantu. “Saya kira sudah dipikirkan, namun mungkin waktunya belum pas,” ujarnya.
Manajer Sarana dan Prasarana PT PSIM, Jarot Sri Kastowo menambahkan, tak ada anggaran lain dari manajemen yang dapat digunakan untuk membayar listrik Wisma PSIM yang menunggak sejak Januari 2012 dengan total Rp37 juta.
Sebelumnya,Manajer PLN area Jogja Selatan, Bambang Eko mengaku belum mendapatkan respons balik dari Walikota.
PLN memberikan waktu sebulan dari dilayangkannya surat ke Walikota, agar manajemen segera membayar. Jika tidak, jaringan listrik akan dibongkar.
Sumber : Lihat Disini
Tidak ada komentar:
Posting Komentar